TENTANG KAMI • PERSPECTIVESNEWS.COM
perspectivesnews.com merupakan media siber (online) berita berbasis di Bali dengan sasaran pembaca Indonesia baik yang berada di Tanah Air maupun yang ada di luar negeri.
perspectivesnews.com hadir dari pesatnya perkembangan teknologi digital dan telah diverifikasi Dewan Pers, turut berperan serta dalam menyajikan berbagai informasi terkini secara cerdas, lugas dan tuntas berdasarkan kaidah-kaidah jurnalistik.
perspectivesnews.com memiliki banyak konten, antara lain berita pemerintahan, politik, pariwisata, sport, hukum & kriminal, pendidikan, life style, teknologi, dan seni budaya.
perspectivesnews.com mulai dirilis ke publik pada 28 Desember 2018 oleh PT Purnama Media Persada selaku perusahaan yang memiliki media online perspectivesnews.com.
VISI
Mewujudkan PT Purnama Media Persada sebagai perusahaan terbaik di bidang online atau media siber, turut serta mencerdaskan kehidupan bangsa dengan penyajian informasi terkini dan ter-update kepada para pembaca berdasarkan kaidah-kaidah jurnalistik.
MISI
Menyajikan berbagai informasi terkini secara cerdas, lugas dan tuntas, mudah dibaca dan dipahami sesuai dengan motto media kami.
Menyajikan berita seiring perkembangan teknologi digital di bidang media online dan memenuhi ketentuan Kode Etik Jurnalistik Dewan Pers.
Bertanggung jawab secara penuh terhadap semua pemberitaan tanpa terkecuali. Hak-hak pembaca pun akan dipenuhi sesuai standar operasional perusahaan.
Menjunjung tinggi integritas, komitmen, dan etika bisnis serta mendukung penuh upaya pemerintah menciptakan berita yang balance (seimbang) dengan melakukan chek and rechek kepada setiap narasumber serta menghindari berita bohong (hoaks).