Perspectives News

Marcos Tepati Janji, PSBS Biak Kalahkan Barito Putera 2-1

 


Pemain PSBS Biak Abel Arganaraz melakukan selebrasi usai menjebol gawang Satria Tama dari Barito Putera kala kedua tim bentrok di pekan ke-30 Lga 1 2024/25 di Stadion Lukas Enembe Jayapura yang dimenangkan PSBS Biak 2-1, Sabtu (26/4/2025) sore. (Foto: MO PSBS/chaarly)

JAYAPURA, PERSPECTIVESNEWS – PSBS Biak memenuhi ambisinya setelah mengalahkan tamunya Barito Putera 2-1 dalam lanjutan pekan ke-30 Liga 1 2024/25, di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Sabtu (26/4/2025) sore.

Dua gol tuan rumah PSBS Biak masing-masing  dicetak Abel Arganaraz melalui titik penalti menit ke-20 dan Alexsandro tiga menit kemudian atau menit ke-23. Sedangkan gol balasan Barito Putera dicetak Murelo Mendes menit ke-86 melalui titik penalti.

Dengan tambahan tiga poin itu PSBS besutan pelatih Marcos Guillermo Samso kini melejit ke posisi 7 klasemen sementara dengan 44 poin menggeser PSM Makassar dan Bali United ke peringkat 8 dan 9 klasemen sementara dengan poin yang sama, 44 poin.

PSBS bermain lebih agresif dan melalui umpan-umpan menyilang kerap membuat pertahanan Barito Putera kewalahan. Puncaknya terjadi pada menit ke-20 dimana wasit memberikan hukuman penalti karena pemain Barito Putera handball. Pablo Abel Arganaraz yang dipercaya sebagai algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan, 1-0 tuan rumah unggul.

Unggul 1-0 membuat pemain tuan rumah makin bersemangat menambah pundi-pundi golnya. Tidak perlu menunggu waktu lama, menit ke-23 giliran Alexsandro membuat PSBS unggul 2-0.

Berawal dari keberhasilan Todd Ferre merebut bola, Alexandro yang mendapat bola  dengan jitu melepaskan sepakan keras ke gawang Barito yang dikawal Satria Tama. Skor menjadi 2-0 untuk keunggulan tuan rumah, yang bertahan hingga jeda laga.

Babak kedua, tim tamu bermain dengan 10 orang pemain setelah Levi Madinda diganjar kartu merah oleh wasit pada menit ke-38. Namun hal itu tidak membuat mereka kendur dalam penyerangan.

Banyak peluang mencetak gol bagi Barito Putera sepanjang babak kedua, namun karena kokohnya pertahanan Badai Pasifik—julukan PSBS serangan yang dilakukan Barito Putera masih bsia ditahan.

Ketika seluruh penonton termasuk juga ofisial kedua tim mengira laga akan berakhir 2-0 untuk tuan rumah, wasit memberi hadiah tendangan penalti kepada Barito Putera, dan Murilo yang dipercaya sebagai algojo menunaikan tugasnya dengan baik, skor berubah 2-1 masih untuk tuan rumah, yang bertahan hingga laga selesai. (djo)

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama