Perspectives News

Satgas Pangan Polres Jembrana Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Stabil di Pasar Umum Jembrana

 

Satgas Pangan Polres Jembrana memastikan stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok di Pasar Umum Jembrana, Sabtu, (1/3/2025). (Foto: Dok/Polres Jembrana)

JEMBRANA, PERSPECTIVESNEWS- Tim Satgas Pangan Polres Jembrana bergerak cepat memastikan stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok di Pasar Umum Jembrana.

Sabtu (1/3/2025), tim yang dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Jembrana, AKP Si Ketut Arya Pinatih, melakukan pemantauan intensif atas perintah Kapolres Jembrana.

Dalam operasi ini, tim menyambangi para pedagang dan distributor untuk memeriksa secara langsung harga dan stok bahan pokok. Hasilnya, harga beberapa komoditas strategis terpantau stabil, memberikan angin segar bagi masyarakat.

Harga beras premium berada di kisaran Rp14.000 hingga Rp15.000 per kilogram, sementara beras medium dijual antara Rp13.500 hingga Rp14.000 per kilogram.

Komoditas lain seperti cabai merah dan cabai rawit, yang seringkali menjadi pemicu inflasi, juga stabil di harga Rp55.000 per kilogram.

Telur ayam dijual Rp1.900 per butir, gula pasir Rp17.000 per kilogram, dan minyak goreng kemasan sederhana Rp16.000 per liter. Untuk bumbu dapur, bawang merah dijual Rp26.000 per kilogram dan bawang putih Rp38.000 per kilogram.

Harga daging juga menjadi fokus pemantauan. Daging ayam tercatat Rp37.000 per kilogram, sementara daging sapi Rp125.000 per kilogram.

"Pemantauan ini kami lakukan untuk memastikan harga tetap terkendali dan stok mencukupi kebutuhan masyarakat," ujar AKP Si Ketut Arya Pinatih, dikonfirmasi, Minggu (2/3/2025).

"Dari hasil pemantauan, tidak ditemukan lonjakan harga yang signifikan. Situasi pasar masih stabil," imbuhnya.

Satgas Pangan Polres Jembrana berkomitmen untuk terus melakukan pemantauan secara berkala.

Langkah ini diambil untuk mengantisipasi potensi lonjakan harga dan mencegah praktik penimbunan bahan pokok oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.  (dik)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama