Tim Dokter RS Ngoerah sedang melakukan skrining kesehatan kepada peserta (Foto: Humas RSUP Prof. Dr. IGNG Ngoerah)
DENPASAR, PERSPECTIVESNEWS- Dalam rangka memperingati World Kidney Day, RS Ngoerah mengadakan skrining kesehatan ginjal bagi anak-anak dengan riwayat keluarga memiliki kasus gagal ginjal.
Kegiatan ini berlangsung pada 13 - 17 Maret 2025 di Gedung KIA RS Ngoerah.
Ketua kegiatan, dr. Gusti Ayu Putu Nilawati, Sp.A (K), MARS, menjelaskan, tujuan dari skrining ini adalah mendeteksi dini risiko gagal ginjal pada anak serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan ginjal.
“Kami berharap melalui skrining ini, kesadaran masyarakat terhadap kesehatan ginjal anak semakin meningkat. Pencegahan dan deteksi dini sangat penting untuk mengurangi risiko gagal ginjal sejak usia dini," ujar dr. Nilawati.
Ia juga mengingatkan pentingnya mengonsumsi air putih yang cukup dan menjaga pola makan sehat sebagai langkah pencegahan.
Dalam pemeriksaan ini, peserta menjalani berbagai tes kesehatan, termasuk pengukuran tekanan darah, berat badan, tinggi badan, serta pemeriksaan urin. Seluruh layanan skrining diberikan secara gratis kepada peserta.
Selain bertujuan sebagai pelayanan kesehatan, hasil skrining ini juga akan digunakan dalam penelitian yang dilakukan bersama Perkumpulan Nefrologi Anak Indonesia, RSCM, dan Prodia.
Diharapkan dengan adanya program ini, masyarakat semakin peduli terhadap kesehatan ginjal anak, sehingga pencegahan dan penanganan dini dapat dilakukan dengan lebih optimal. (angga)