Perspectives News

Pensiunan Polisi Ditemukan Tewas Akibat Gantung Diri di Jembrana

 

TKP, kamar mandi korban Ketut S, saat ditemukan dalam kondisi sudah gantung diri, Minggu (16/3/2025). (Foto: Dok/Polsek Jembrana)

JEMBRANA, PERSPECTIVESNEWS- Seorang pensiunan polisi, Ketut S (61), ditemukan tewas akibat gantung diri di kediamannya di Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Minggu (16/3/2025) sore.

Korban ditemukan tergantung menggunakan sehelai selendang berwarna hijau.

Kapolsek Jembrana, Inspektur Polisi Satu (Iptu) Ngurah Widiatmika, mengonfirmasi kejadian tragis ini pada Senin (17/3/2025).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, saksi mata yang juga merupakan istri korban, Gusti AAS, melihat korban memasuki kamar mandi sekitar pukul 16.30 WITA.

Setelah 30 menit berlalu dan korban tak kunjung keluar, Gusti AAS merasa curiga dan memanggil suaminya. Namun, tidak ada jawaban. Ia kemudian membuka pintu kamar mandi dan mendapati korban sudah dalam keadaan tergantung, menghadap ke arah barat, pada kayu usuk atap kamar mandi.

Gusti AAS segera berteriak meminta pertolongan. Tak lama kemudian, kakak korban, Nengah LA, yang rumahnya berada di sebelah timur rumah korban, datang dan bersama saksi lainnya, Komang AW, menurunkan korban dengan cara memotong selendang yang digunakan. Korban kemudian dilarikan ke Puskesmas 2 Jembrana untuk mendapatkan pertolongan pertama.

Tim Identifikasi Inafis Polres Jembrana dan petugas medis dari Puskesmas 2 Jembrana melakukan pemeriksaan pada tubuh korban. Hasilnya, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

Hingga saat ini, motif korban mengakhiri hidupnya dengan cara tragis tersebut masih belum diketahui.

"Korban tidak memiliki riwayat penyakit. Pihak keluarga juga belum dapat memberikan keterangan mengenai penyebab kejadian ini," ujar Kapolsek Widiatmika.

Peristiwa ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan kerabat korban.

Pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab pasti kejadian ini.  (dik)

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama