Perspectives News

Madura United Keluar dari Zona Degradasi usai Kalahkan PSIS Semarang 2-1


 Madura United keluar dari dasar klasemen Liga 1 2024/2025 setelah menang 2-1 atas PSIS Semarang pada Minggu (16/3/2025) malam. (Foto: tirto.id)

SEMARANG, PERSPECTIVESNEWS – Madura United keluar dari zona degradasi setelah dengan 10 orang pemain berhasil mengalahkan tuan rumah PSIS Semarang dengan skor 2-1 di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu (16/3/2025) malam.

Dengan hasil itu Madura yang sebelumnya berada di peringkat 18 klasemen sementara kini naik ke peringkat 15 dengan 24 poin dari 6 kali menang, 6 kali seri, dan 14 kali kalah. Sedangkan bagi PSIS kekalahan itu turun satu strip di peringkat 16 dengan 24 poin dari 6 kali menang, 6 kali seri dan 15 kali kalah.

Kedua tim memulai laga dengan permainan menyerang. Tim tamu berjuluk Laskar Sapeh Kerrab berhasil unggul lebih dulu di menit ke-18 melalui tendangan salto yang dilakukan Pedro Monteiro. Gol ini berawal dari sepak pojok berlanjut ke kemelut di depan gawang PSIS.

Tembakan Jordy Wehrmacht menerpa tiang ,bola muntah disambar dengan sepakan salto oleh Pedro Monteiro menjadi gol.

Defisit satu gol membuat PSIS meningkatkan daya gedornya untuk mencari gol penyeimbang. Namun hingga wasit meniup peluit tanda jeda laga, skor 1-0 untuk Madura United tak berubah.

 Usai masuk ruang ganti, PSIS tak mengendurkan tekanan, sebaliknya Madura juga tidak ingin kehilangan momentum mengalahkan PSIS di depan publiknya sendiri.

PSIS yang di putaran pertama kalah 0-2 dari Madura, terus melakukan tekanan berbahaya ke jantung pertahanan Madura.

Akhirnya gol penyeimbang pun tercipta melalui kaki Gustavo Moura tandukannya gagal diantisipasi kiper Miswar, 1-1 skor berubah untuk kedua tim.

Madura harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-66. Wasit mencabut kartu merah usai meninjau VAR kepada Kerim Palic yang mencekik Rahmat Syahwal.

Unggul jumlah pemain, PSIS mengurung lini belakang Madura. Alfeandra Dewangga mencoba mengancam lewat tendangan bebas. Bola masih mengarah ke Miswar.

Madura yang lebih banyak tertekan justru bisa mencuri gol di menit akhir laga. Umpan Lulinha bisa dituntaskan menjadi gol Andi Irfan lewat serangan balik cepat. Madura menyudahi laga dengan membawa pulang poin 3 setelah menang 2-1. Kemenangan ini membawa Madura keluar dari zona degradasi, sebaliknya bagi PSIS kini berada di posisi ke-16. (djo)

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama