Perspectives News

Mobil Seruduk Truk di Jembrana, Lima Orang Luka-luka

Kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah mobil Luxio dan sebuah truk tronton terjadi di Jalan Denpasar-Gilimanuk, KM 83-84, Banjar Tembles, Desa Penyaringan, Kecamatan Mendoyo, Jembrana, Jumat (10/1/2025), sekitar pukul 06.05 WITA.  (Foto: Dok/Polsek Mendoyo)

JEMBRANA, PERSPECTIVESNEWS-  Sebuah kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah mobil Luxio dan sebuah truk tronton terjadi di Jalan Denpasar-Gilimanuk, KM 83-84, Banjar Tembles, Desa Penyaringan, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana, pada Jumat (10/1/2025) sekitar pukul 06.05 WITA.

Dikonfirmasi, Sabtu (11/1/2025), Kapolsek Mendoyo, Kompol Dewa Gede Artana menjelaskan, peristiwa tragis ini mengakibatkan lima orang mengalami luka-luka.

Kecelakaan bermula saat mobil Luxio yang dikemudikan oleh Ariyono (47) asal Lumajang, Jawa Timur, melaju dari arah barat ke timur atau arah Gilimanuk menuju Denpasar.

Setibanya di TKP, mobil tersebut tiba-tiba oleng dan menabrak bagian belakang truk tronton yang dikendarai oleh I Ketut Budi Suartama (29) asal Desa Manistutu, Melaya.

Akibat kecelakaan ini, selain kedua pengemudi, sejumlah penumpang mobil Luxio juga mengalami luka-luka. Mereka langsung dilarikan ke Puskesmas Mendoyo dan Rumah Sakit Umum Negara untuk mendapatkan perawatan medis.

Kecelakaan terjadi di jalan lurus dengan kondisi aspal yang baik. Cuaca saat kejadian dilaporkan mendung.

Penyebab pasti kecelakaan masih dalam penyelidikan pihak kepolisian. Namun, dugaan sementara, pengemudi mobil Luxio mengalami hilang kendali sehingga menabrak truk di depannya.

Kompol Artana mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas.

"Kami mengimbau agar pengendara selalu waspada, terutama saat kondisi cuaca kurang mendukung," ujarnya. (dik)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama