Para Majelis Guru dan Penguji Gashuku Nasional Wilayah Tengah tampak berfoto bersama Ketua Umum KONI Bali IGN Oka Darmawan dan sensei Yudi Siswantoro mewakili PB Perkemi. (Foto: Billy)
DENPASAR, PERSPECTIVESNEWS – Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Pengprov Bali menjadi tuan rumah Gashuku Nasional Wilayah Tengah (Gasnaswilteng), di Aula PLN Denpasar, dibuka sensei Yudi Siswantoro mewakili PB Perkemi.
Gasnaswilteng berupa pemantapan teknik dan ujian kenaikan tingkat berlangsung 17-19 Mei 2024 diikuti 14 Pengprov Perkemi, meliputi Pengprov Perkemi Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Jatim, dan Pengprov Perkemi DI Yogyakarta.
Wakil Ketua Umum Perkemi Bali, Fredrik Billy, mengatakan Gasnaswilteng sesuai dengan program kerja Perkemi Bali 2024 dan hasil rapat koordinasi Perkemi Bali dengan PB Perkemi.
“Dari koordinasi itu telah terbentuk panitia pelaksana sesuai Surat Keputusan dari PB Perkemi,” ucap Fredrik Billy, Sabtu (18/5/2024).
Billy yang juga seorang lawyer ini mengatakan, selain koordinasi dengan PB Perkemi, pihaknya juga berkoordinasi dengan peserta Gasnaswilteng sehingga para kenshi yang mengikuti Gasnaswilteng 2024 bisa hadir dan turut berpatisipasi dalam kegiatan nasional ini.
Ada enam orang Majelis Guru dan Penguji yang dimandatkan dari PB Perkemi, yakni Yudi Siswantoro VII Dan, Marsudi VI Dan, Fredrik Billy V Dan, Made Mandiyasa V Dan, Noval Karim Djami V Dan, dan Nyoman Muliartha V Dan.
“Pemantapan teknik dan UKT yang dilakukan tersebut merupakan program kerja Perkemi Bali dalam rangka meningkatan teknik yang nantinya mereka akan ditatar sebagai pelatih-pelatih di daerah,” sambungnya.
Kegiatan ini juga ingin membangun motivasi para kenshi untuk memantapkan diri menghadapi beberapa event kejuaraan yang akan dilaksanakan tahun 2024, Kejurnas dan juga PON Aceh-Sumatera Selatan.
Billy berpesan kepada para pelatih nantinya agar terus membina dan melatih kenshinya di daerah dan juga mempersiapkan para atlet yang memiliki potensi untuk mengikut kejuaraan yang ada sehingga keberadaan Shorinji Kempo sebagai olahraga bela diri terus memberikan yang terbaik untuk daerahnya masing-masing.
“Untuk mengikuti UKT setiap peserta harus memiliki nomor induk kenshi (NIK) yang didapat setelah terlebih dahulu mendaftar ke PB Perkemi, telah menguasai teknik sesuai kurikulum yang diberikan serta waktu latihan yang dipersyaratkan," ucap Billy didampingi ketua panitia Taruna Hendrajaya.
Ketua Umum Perkemi Bali, Udayana dalam sambutannya saat pembukaan Gasnaswilteng Jumat (18/5/2024) mengatakan, salah satu tujuan pelaksanaan kegiatan ini agar terjadi transfer pengetahuan teknik dari para penguji kepada para kenshi.
Udayana meminta teknik yang dimiliki Majelis Guru, agar diberikan dengan baik dan profesional kepada para kenshi, dan kenshi hendaknya dapat menerima pengetahuan dan teknik tersebut dengan baik.
Gasnaswilteng juga dihadiri Ketua Umum KONI Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan, yang dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada para peserta dari luar Bali yang sudah hadir.
Selain mereka menimba ilmu kempo, kata Oka Darmawan juga bisa menikmati keindahan budaya dan objek wisata Bali yang sudah kesohor ke mancanegara itu. (djo)