Perspectives News

Target Kodrat Bali di PON XXI/2024 Tetap 4 Emas

 

Sekum Kodrat Bali Agung Bagus Tri Candra Arka menyebut pihaknya tidak mengubah target 4 emas pada PON XXI/2024 mendatang di Aceh-Sumut. (FOTO: djo)

DENPASAR, PERSPECTIVESNEWS - Pengprov Keluarga Olahraga Tarung Derajat (Kodrat) Bali tetap menargetkan meraih 4 medali emas di PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara, September 2024 mendatang. Target tersebut berdasarkan pemetaan yang sudah dilakukan oleh Kodrat Bali--sebagai salah satu cabang olahraga (cabor) beladiri unggulan KONI Bali.

Hal itu ditegaskan Sekum Pengprov Kodrat Bali, Agung Bagus Tri Candra Arka ketika dikonfirmasi perkembangan tim PON. Jumlah 4 emas itu sama dengan capaian saat Babak Kualifikasi (BK) PON 2023 lalu di Jawa Barat.

"Target PON tetap 4 emas. Ya, hasil yang sama saat kami meraihnya di Babak Kualifikasi PON lalu," ungkap Tri Candra Arka, Kamis (1/2/2024).

Kata Tri Candra Arka, jumlah itu juga sama persis dengan capaian yang diraih saat PON XX/2020 di Papua lalu yakni 4 emas. Pria yang karib disapa Gung Cok ini menambahkan, 4 emas saat BK PON itu didapat di 3 kelas tarung putra dan 1 tarung putri.

"Sementara di Papua lalu 4 emas itu didapat seluruhnya dari petarung putra tapi hanya 2 yang masih tersisa sekarang yakni Andre Surya dan Gede Dicky," imbuh Gung Cok.

Untuk itu, di PON Aceh-Sumut nanti, pihaknya tetap mematok Andre Surya dan Gede Dicky Handika Putra mempertahankan medali emasnya yang juga meraih emas di BK PON. Sementara dua emas lainnya diberikan kepada Gusti Ngurah Bagus Merta Wijaya (tarung putra) dan Kadek Krisna Dewi (tarung putri) yang notabene peraih emas di ajang BK PON.

"Targetnya 4 emas saja dulu atau mencoba pertahankan prestasi. Syukur-syukur bisa menambahnya. Kami akan coba curi 1 emas lainnya di tarung putri yakni Putu Mita Yobi karena dia dapat perak saat BK PON lalu," ujarnya.

Adapun petarung Bali yang tampil di ajang PON XXI/2024 mendatang adalah Gede Dicky Handika Putra kelas 58,1-61kg, Gusti Ngurah Bagus Merta Wijaya kelas 61,1-64kg, Andre Surya kelas 75,1-80kg, Kadek Krisna Dewi kelas 62,1-66kg.

Ni Putu Mita Yobi kelas 45,1-50kg, Komang Herda Yandika, Ni Made Yogi Astrini kelas 54,1-58kg, Ngakan Made Dwiana Putra kelas 49,1-52kg, I Made Reva Lingga Wibawa kelas 52,1-55kg, dan Komang Andriani Ayu Jayatri kelas 50,1-54kg. (djo)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama