Perspectives News

Bali di Posisi 7 Perolehan Medali PON XXI/2024 Aceh-Sumut

 


MEDAN, PERSPECTIVESNEWS - Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Jumat (20/9/2024) malam berakhir dan ditutup oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendi, di Stadion Utama Sport Center Sumut.

Di multievent olahraga empat tahunan skala nasional itu Bali berhasil mengumpulkan 36 medali emas, 38 perak dan 59 medali perunggu berada di peringkat tujuh daftar perolehan medali provinsi peserta PON.

Juara umum PON XXI kembali diraih Jawa Barat yang sudah tiga kali PON selalu yang terbaik dengan 195 medali emas, 163 perak, dan   182 perunggu.

DKI Jakarta di peringkat dua dengan 184 emas, 150 perak dan 147 perunggu, disusul di tempat tiga Jawa Timur dengan 146 emas, 136 perak dan 143 perunggu.

Berikutnya tuan rumah Sumatera Utara di peringkat empat dengan 79 eas, 59 perak dan 116 perunggu disusul Jawa Tengah di posisi lima dengan 71 emas, 74 perak dan 115 perunggu dan tuan rumah Aceh di tempat keenam dengan 65 emas, 48 perak dan 79 perunggu.

Untuk PON XXII/2028 di Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur, Bali mesti mempersiapkan lebih baik lagi skuadnya agar apa yang menjadi target bisa dicapai. Terlebih di “PON Nusa Tenggara” 2028 nanti tuan rumah diminta mempertandingkan cabor yang sudah dipertandingkan di event Asia Tenggara (SEA Games), Asian Games maupun Olimpiade.

Seperti diketahui, di PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara ini Bali sesungguhnya menargetkan meraih total 45 medali emas, namun realisasinya 36 medali emas.

Tiga puluh enam medali emas tersebut terbanyak disumbangkan cabang olahraga cricket dengan 6 emas, disusul kemudian cabor atletik, tarung derajat dan gateball masing-masing 3 emas.

Berikutnya cabor dengan torehan 2 medali emas, judo, kempo, dansa, renang, biliar, dan kabaddi. Sementara cabor dengan 1 emas, meliputi menembak,rugby, selam laut, layar, taekwondo, karate, balap sepeda, tenis meja, dan golf. (djo)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama