Perspectives News

Pengaman Pantai Sepanjang 1,9 Kilometer di Pebuahan Segera Dibangun

 

Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat memberikan arahan kepada masyarakat terdampak abrasi di Pantai Pebuahan, Minggu (28/1/2024). (FOTO: gusadi)

JEMBRANA, PERSPECTIVESNEWS – Bupati Jembrana I Nengah Tamba segera membangun pengaman pantai atau sea wall sepanjang 1,9 kilometer di Pantai Pebuahan Banyubiru, Kecamatan Negara.

Pembangunan pengaman pantai tersebut dananya bersumber dari bantuan Kementerian PUPR RI.  Kepastian bantuan juga tidak terlepas dari pengecekan langsung tim Kementerian  PUPR tahun lalu, yang turun untuk melihat kondisi di Pantai Pebuahan.

Hal tersebut disampaikan  Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat memberikan arahan kepada masyarakat terdampak abrasi di Pantai Pebuahan yang akan menerima proyek pelindung pantai, Minggu (28/1/2024). Pada kesempatan itu Bupati Tamba juga mengecek kondisi abrasi terkini di Pesisir Pebuahan.

"Kita pastikan di tahun ini abrasi di Pebuahan bisa kita tanggulangi dengan anggaran dari pusat kurang lebih sebesar Rp24 miliar," imbuh Bupati Tamba.

Pihaknya berharap pembangunan bisa segera dilaksanakan, mengingat ombak besar biasanya terjadi pada bulan Agustus. Kondisi itu dikhawatirkan makin menambah parah permukiman warga di mana beberapa bangunan mengalami kerusakan berat.

"Mudah-mudahan dalam waktu dekat pemenang tender bisa didapat dan pembangunan bisa segera dikerjakan karena biasanya pada bulan Agustus ombak itu akan besar, dan semoga sebelum bulan Agustus 2024 pembangunan sudah bisa diselesaikan," tandasnya. (gusadi)

 

Post a Comment

Previous Post Next Post