Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan membenarkan warga negara Amerika Serikat ditangkap Satreskrim Polres Gianyar di Nusa Dua setelah video penganiayaan yang dilakukannya viral di medsos. (FOTO: Bid Humas Polda Bali)
DENPASAR, PERSPECTIVESNEWS – Polisi mengamankan seorang warga negara Amerika Serikat lantaran menganiaya seorang karyawan sebuah vila di Gianyar. Polisi bergerak cepat setelah video penganiayaan tersebut viral pada Kamis (25/1/2024).
Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan SIK, MH, Jumat (26/1/2024), membenarkan bahwa polisi dari Polres Gianyar telah menangkan warga negara Amerika Serikat berinisial MZA tersebut.
“Polisi menangkap MZA pada Kamis (25/1/2024) di kawasan Nusa Dua, Kabupaten Badung setelah video dugaan penganiayaan yang dilakukan yang bersangkutan viral. Dugaan penganiayaan oleh MZA dilakukan pada Rabu (24/1/2024),” tutur Kombes Pol Jansen.
Kombes Jensen mengatakan dugaan penganiayaan yang dilakukan MZA terjadi sekitar pukul 15.10 Wita pada hari Rabu (24/1/2024) di Villa Khailas Bali, Banjar Medahan, Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. dan sempat viral juga di media sosial.
Berdasarkan penyelidikan, pemeriksaan barang bukti dan saksi-saksi, pada Kamis (25/1/2024) sekitar pukul 22.00 Wita, tim jajaran Satreskrim Polres Gianyar berhasil mengamankan pelaku di Hotel Grand Hyaat Nusa Dua.
“Saat ini pelaku masih dalam proses pemeriksaan lebih lanjut di Mako Polres Gianyar,” demikian Kombes Pol Jansen. (lan)