Perspectives News

Solusi All in One, Telkomsel Luncurkan ‘Telkomsel One’

 

Telkomsel One secara langsung diluncurkan oleh Menteri BUMN RI Erick Thohir bertepatan dengan ajang Telkomsel Awards 2023 di Jakarta, Jumat (21/7/2023).  (Foto: Telkomsel)

JAKARTA, PERSPECTIVESNEWS- Sukses mengintegrasikan layanan IndiHome, Telkomsel melanjutkan implementasi inisiatif Fixed Mobile Convergence (FMC) dengan meluncurkan produk baru dengan brand Telkomsel One.

Produk ini menghadirkan pengalaman konektivitas broadband tanpa batas, baik di dalam maupun di luar rumah, untuk solusi internet pasti terkoneksi dan hiburan digital bagi seluruh pelanggan serta masyarakat.

Direktur Utama Telkomsel, Hendri Mulya Syam mengatakan, “Telkomsel senantiasa menghadirkan layanan dan solusi konektivitas digital yang melebihi ekspektasi para pengguna dalam mendukung pertumbuhan ekonomi bangsa. Hadirnya Telkomsel One menjadi salah satu perwujudan komitmen kami dalam keberlanjutan implementasi layanan inisiatif konvergensi fixed dan mobile broadband yang akan menghadirkan pengalaman konektivitas broadband dengan layanan yang terintegrasi dan tanpa kendala (seamless), baik di dalam maupun di luar rumah, tanpa terikat pada satu teknologi jaringan tertentu,” ujarnya di Jakarta, Jumat (21/7/2023).

Telkomsel One diharapkan dapat menjadi salah satu solusi terdepan yang akan semakin membuka lebih banyak peluang kemudahan bagi pelanggan Telkomsel untuk menikmati pemerataan konektivitas digital yang andal, melalui pemanfaatan konvergensi keunggulan layanan fixed dan mobile broadband, yang dilengkapi ragam layanan gaya hidup digital terdepan, termasuk berbagai keuntungan dalam program loyalitas pelanggan, sebutnya.

Telkomsel One juga menawarkan layanan broadband dengan ragam nilai tambah, kapabilitas andal dalam satu jaringan, kemudahan serta keunggulan layanan Telkomsel Prabayar, Halo, Orbit, dan IndiHome dalam satu solusi, satu aplikasi, satu touch point, dan satu tagihan yang semakin meningkatkan pengalaman pelanggan untuk akses konektivitas broadband yang lebih seamless, guna mendukung berbagai kebutuhan dan aktivitas gaya hidup digital masyarakat.

Telkomsel One menyediakan berbagai pilihan paket unggulan yang customer centric sesuai kebutuhan pelanggan, dengan harga mulai dari Rp 120 ribu untuk satu bulan berlangganan, antara lain melalui Paket Complete yang mencakup layanan IndiHome, Orbit, dan Kuota Keluarga (paket mobile), kemudian Paket Dynamic yang mencakup layanan IndiHome dan Kuota Keluarga (paket mobile), serta Paket Easy yang mencakup layanan Orbit dan Kuota Keluarga (paket mobile). Paket Telkomsel One sudah dapat dinikmati oleh masyarakat di 501 kabupaten/kota wilayah di Indonesia mulai 21 Juli 2023.

Saat ini, keseluruhan paket Telkomsel One tersedia untuk pelanggan baru, di mana pelanggan dapat memilih paket yang sesuai kebutuhannya melalui layanan pelanggan di GraPARI, call center 188 dan 147, website www.telkomsel.com, dan Aplikasi MyTelkomsel.

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama