DENPASAR, PERSPECTIVESNEWS – Pelatih kepala Bali United Stefano “Teco” Cugurra akan memberikan kesempatan kepada pemain junior lainnya debut di Liga 1. Harapannya, selain memberikan pengalaman dan jam bertanding kepada pemain muda, juga agar para junior lebih siap naik ke senior.
“Menurunkan junior waktu Bali United kontra Persebaya ternyata memberikan kemenangan, mereka yang kami beri kesempatan bermain waktu itu bersama seniornya, yakni Made Tito, Rahmat Arjuna dan Kadek Dimas,” ujar Coach Teco, Senin (20/2/2023).
Seperti diketahui, Coach Teco berani memasang tiga pemain muda tersebut saat Bali United kontra Persebaya, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (18/2) lalu, dan Serdadu Tridatu melumat Bajul Ijo 4-0.
Tito sendiri turun sejak babak pertama sementara dua rekan lainnya itu dimasukan pada babak kedua.
Selain tiga pemain muda tersebut, sosok Gede Agus Mahendra yang terlebih dahulu mendapat kepercayaan Teco di lapangan itu juga turut masuk menggantikan peran Ricky Fajrin di sektor bek kiri.
“Ya ada Tito sebagai starter hari ini (Sabtu lalu) dan beberapa pemain muda lainnya yang masuk dari babak kedua. Saya pikir saat kerja keras di latihan, pasti kesempatan itu datang. Tidak bisa dipastikan waktu kapan, tapi kalau sudah berusaha dan berjuang di latihan pasti akan ada kesempatan buat mereka main,” ungkap Coach Teco.
Pemilihan strategi dengan memainkan pemain muda memberikan penyegaran bagi komposisi permainan Bali United. Terbukti, Made Tito menjadi pemain sentral terhadap gol yang dilesatkan Privat Mbarga dan juga Ilija Spasojevic di babak kedua.
Selain itu, sosok Rahmat Arjuna yang menghiasi sektor penyerang sayap juga menjadi pembeda di babak kedua berkat beberapa kali peluang yang mengancam gawang Ernando.
Pelatih asal Brasil ini pun memuji konsistensi penampilan mereka di lapangan dan menjanjikan kesempatan selalu ada untuk mereka asalkan mau berusaha kerja keras di latihan.
Bukan hanya soal pemain muda, pemain lain yang sudah berpengalaman di lapangan hijau ini juga dituntut hal yang sama agar menimbulkan persaingan yang sehat demi mendapatkan tempat membantu Bali United.
“Mereka sudah kerja keras di latihan dan hanya butuh kesempatan buat main. Saat sudah kerja keras di latihan dan ada kesempatan buat main, saya pikir mereka akan siap. Seperti beberapa pertandingan terakhir belum bisa menang, saya pikir pasang pemain lain harus siap untuk bantu tim,”demikian Coach Teco. (yus)